Kamis 10 Jun 2021 13:35 WIB

Hal yang Perlu Kita Ketahui tentang Malaikat

Misalnya, malaikat bisa mengambil bentuk manusia.

Hal yang Perlu Kita Ketahui tentang Malaikat
Foto:

Allah berfirman dalam surat at-Tahrim ayat 6:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا قُوْٓا اَنْفُسَكُمْ وَاَهْلِيْكُمْ نَارًا وَّقُوْدُهَا النَّاسُ وَالْحِجَارَةُ عَلَيْهَا مَلٰۤىِٕكَةٌ غِلَاظٌ شِدَادٌ لَّا يَعْصُوْنَ اللّٰهَ مَآ اَمَرَهُمْ وَيَفْعَلُوْنَ مَا يُؤْمَرُوْنَ

Yā ayyuhallażīna āmanụ qū anfusakum wa ahlīkum nāraw wa qụduhan-nāsu wal-ḥijāratu 'alaihā malā`ikatun gilāẓun syidādul lā ya'ṣụnallāha mā amarahum wa yaf'alụna mā yu`marụn. 

“Wahai orang-orang yang beriman! Peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu; penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, dan keras, yang tidak durhaka kepada Allah terhadap apa yang Dia perintahkan kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.”

“Jadi yang dari akalnya, malaikat tidak dapat perintah selain itu dari Allah. Ini sama seperti komputer, sudah diprogram. Akan tetapi, pendapat ini tidak ada di Alquran, ini penafsiran, mau percaya silakan atau tidak silakan,” tambah dia

Terkait total jumlah malaikat, Quraish mengatakan tidak ada yang tahu kecuali Allah. Yang pasti, lebih banyak dari seluruh jumlah manusia. Karena paling tidak manusia memiliki dua malaikat, yakni Raqib dan Atid. Saat manusia itu meninggal, mereka berada di kuburan dan mendoakan.

Pernah disebutkan tentang jumlah malaikat dalam Alquran di surat al-Haqqah ayat 17:

وَّالْمَلَكُ عَلٰٓى اَرْجَاۤىِٕهَاۗ وَيَحْمِلُ عَرْشَ رَبِّكَ فَوْقَهُمْ يَوْمَىِٕذٍ ثَمٰنِيَةٌ ۗ

Wal-malaku 'alā arjā`ihā, wa yaḥmilu 'arsya rabbika fauqahum yauma`iżin ṡamāniyah. 

“Dan para malaikat berada di berbagai penjuru langit. Pada hari itu delapan malaikat menjunjung ‘Arsy (singgasana) Tuhanmu di atas (kepala) mereka.”

“Namun arti delapan dalam ayat tersebut kita tidak ada yang tahu,” ucap dia.

https://www.youtube.com/watch?v=OxnzyLtfx08

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement