Selasa 29 Aug 2023 14:25 WIB

Tips Hadapi Rasa Cemas akan Masa Depan Ala Nabi Muhammad

Ketika sesuatu tidak terjadi sesuai keinginan, jangan biarkan hal itu membuat kecewa.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Ani Nursalikah
Tips Hadapi Rasa Cemas akan Masa Depan Ala Nabi Muhammad
Foto:

Tips Hadapi Rasa Cemas akan Masa Depan

1. 'Jagalah Allah' dan Dia akan menjagamu

Apa yang dimaksud Nabi ketika beliau mengatakan “Jagalah Allah”, padahal Dialah yang menjaga dan melindungi kita?

Maksudnya adalah, seorang Muslim harus menjaga dan melindungi batasan-batasan yang telah Allah tetapkan bagi manusia dalam dunia ini. Batasan yang dimaksud adalah melakukan apa yang diperintahkan Allah dan menjauhi apa yang dilarang-Nya.

Bagi seseorang yang menjalankannya, maka pahalanya adalah: “Dia akan menjagamu”. Allah SWT akan merespon apa yang dilakukan umat-Nya sebagaimana orang tersebut merespons-Nya.

Ini adalah konsep yang sering diulangi dalam Alquran. Salah satunya tertulis dalam QS Al-Baqarah ayat 40, "Hai Bani Israil, ingatlah akan nikmat-Ku yang telah Aku anugerahkan kepadamu, dan penuhilah janjimu kepada-Ku, niscaya Aku penuhi janji-Ku kepadamu; dan hanya kepada-Ku-lah kamu harus takut (tunduk)."

Hal yang sama disampaikan dalam surat yang sama ayat 152, "Maka ingatlah kepada-Ku, Aku pun akan ingat kepadamu. Bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu ingkar kepada-Ku."

Selanjutnya, dalam QS Muhammad ayat 7, Allah SWT bersabda, "Wahai orang-orang yang beriman! Jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu."

 

Ingatlah, kebaikan apa pun yang dilakukan dengan niat baik dan berusaha untuk menyenangkan Allah SWT, niscaya Allah akan membalas dengan cara yang sama.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement