Selasa 16 Mar 2021 06:53 WIB

Mengenal Kitab Rujukan Ulama Timteng Karya Dai Indonesia

Kitab karya Ustaz Ahmad Kusyairi Suhail ini membahas tentang ilmu Alquran dan tafsir.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Hasanul Rizqa
Kitab karya Ustaz Dr Ahmad Kusyairi Suhail MA.
Foto:

.

Dosen ilmu Alquran dan tafsir pada Fakultas Dirasat Islamiyah Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah itu menjelaskan, kitab Al-Mufassir berisi pokok-pokok bahasan. Di antaranya adalah, "Muqoddimah" tentang urgensi tema dan topik kitab ini; definisi tafsir, pentingnya tafsir dan kebutuhan umat terhadap ilmu penting ini. Pada bagian tersebut, dibahas pula siapa yang patut disebut mufasir dan kedudukan mufasir di kalangan para ulama. Di samping itu, dijelaskan pula tentang syarat-syarat yang harus dipenuhi mufasir, baik yang berkaitan dengan akhlak, intelektualitas, ilmu-ilmu yang mesti dikuasainya, dan metode yang dipilih dalam menafsirkan Kitab Suci.

Termasuk juga adab-adab mufassir, baik yang berhubungan dengan Allah SWT, kitab-Nya, maupun adab mufassir dengan para ulama dan ketika menukil pendapat ahli tafsir lainnya; sumber-sumber yang dirujuk oleh mufassir agar dapat menafsirkan Alquran dengan baik dan benar, serta bagaimana cara berinteraksi dengan sumber-sumber tersebut.

Menafsirkan Alquran, lanjut Ustadz Kusyairi, itu bukan pekerjaan mudah dan berbeda dengan tadabbur yang dapat dilakukan oleh setiap Muslim. Namun, ketika sudah dinamakan 'tafsir', maka menjadi 'mufassir' dan itu pertanggungjawabannya besar dan berat di sisi Allah SWT.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement