Jumat 19 Feb 2021 04:25 WIB

Pemandian Islam Abad ke-12 Ditemukan di Sebuah Bar Spanyol

Pemandian tersebut memiliki dekorasi yang indah.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Ani Nursalikah
Pemandian Islam Abad ke-12 Ditemukan di Sebuah Bar Spanyol. Arkeolog menemukan sebuah pemandian Islam abad ke-12 di dalam sebuah bar di kota Sevilla, Spanyol.
Foto:

Ia menjelaskan secara dekorasi, pemandian ini memiliki jumlah dekorasi terawetkan terbesar dari pemandian mana pun yang diketahui di semenanjung Iberia. Semuanya disini didekorasi dan untungnya itu selamat. 

Latar belakangnya adalah mortar kapur putih yang diukir dengan garis geometris, lingkaran dan kotak.  Pemandian umum ini diketahui berasal dari masa khalifah Almohad. Khalifah tersebut menguasai Spanyol, Portugal, dan sebagian besar Afrika utara.

"Selain itu, memiliki lukisan merah dari bintang berujung delapan dan mawar delapan kelopak. Kedua desain itu bergantian dan terjalin serta beradaptasi dengan bentuk geometris yang berbeda dari lubang skylight," kata dia.

Banyak bagian pemandian yang masih perlu dibersihkan untuk memperlihatkan cat merah di bawahnya. Pemandian itu sekarang telah dilestarikan dan diperbaiki dan Giralda akan dibuka sekali lagi dalam dua atau tiga minggu kedepan.

Sebelumnya, musim panas lalu, pemilik Cervercería Giralda memutuskan memanfaatkan perbaikan jalan setempat dan pandemi virus corona untuk memulai renovasi yang telah lama tertunda.  Legenda lokal dan dokumen sejarah menunjukkan ada pemandian kuno di bar tersebut. 

Kebanyakan orang berasumsi tampilan retro Giralda adalah gaya kebangkitan Islam dimana arsitek Vicente Traver membangun bar dan hotel di atasnya pada awal 1920-an.

 

https://www.theguardian.com/world/2021/feb/18/islamic-12th-century-bathhouse-uncovered-in-seville-tapas-bar

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement