REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu bentuk kecintaan seorang Muslim kepada Rasulullah adalah menjalankan sunnahnya. Dan salah satu sunnah Rasulullah adalah anjuran untuk tidak menyebut-nyebut kekurangan para sahabat.
Syekh Abu Bakar Jabir Al Jazairi dalam kitab Minhajul Muslim menjelaskan, menahan diri dari menyebut-nyebut kesalahan para sahabat dan tidak membicarakan tentang perselisihan yang terjadi di antara mereka merupakan anjuran Nabi.
Hal ini sebagaimana sabda Rasulullah SAW, "Laa tasubbuuu ashaabiy." Yang artinya, "Janganlah kalian menghujat (mencela) para sahabatku."
Dalam hadits yang lain, Rasulullah SAW juga bersabda, "Laa tattakhidzuhum gharadhan ba'diy." Yang artinya, "Jangan kalian menjadikan mereka (para sahabatku) sebagai sasaran sepeninggalku nanti."
Hadits lainnya, Nabi bersabda, "Faman adzahum faqad adzaniy, wa man adzaniy faqad adzallah, wa man adzallah yusyiku an ya'khudzahu."
Yang artinya...
Komentar
Gunakan Google Gunakan Facebook