Jumat 03 Feb 2023 08:04 WIB

4 Sosok Wanita yang Bisa Mengantarkan Seorang Mukmin ke Surga, Siapa Saja?  

Wanita juga merupakan ladang pahala bila disikapi dengan bijak

Rep: Andrian Saputra / Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi wanita Muslimah. Wanita juga merupakan ladang pahala bila disikapi dengan bijak
Foto:

Dari Abu Hurairah RA, radhiyallahu anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam telah bersabda, “Orang mukmin yang paling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya dan sebaik-sebaik kamu adalah orang yang paling baik kepada istrinya.”  (HR Tirmidzi dan lainnya)

Ketiga, saudara perempuan. Wanita ketiga yang dapat mengantarkan seorang Mukmin ke surga adalah saudara perempuannya. 

"Adapun yang ketiga, dia adalah saudara perempuanmu, bila kamu memiliki saudara perempuanmu dan engkau berbuat baik padanya, dia akan memasukkanmu ke surga karena kebaikanmu dan hubungan baikmu dengannya," kata Syekh Ramadhan Abdul Muiz. 

" من كان له ثلاث بنات أو ثلاث أخوات أو ابنتان أو أختان فأحسن صحبتهن واتقى الله فيهن دخل الجنة رواه ابن حبان في صحيحه

“Siapa yang mempunyai tiga anak perempuan atau tiga saudara perempuan atau dua anak perempuan atau dua saudara perempuan lalu merawatnya dengan baik serta bertakwa kepada Allah atasnya, maka akan masuk surga.” (HR Ibnu Hibban dalam Shahih-nya, 2/190).

Keempat, anak perempuan. Hadits di atas juga menjadi landasan bahwa seorang mukmin yang memiliki anak perempuan maka dapat menjadikannya masuk ke dalam surga apabila dia mampu mendidik anak perempuannya itu sehingga taat kepada Allah SWT.   

 

 

Sumber: masrawy  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement