Jumat 07 May 2021 20:13 WIB

3 Bahasa yang Ditulis dengan Huruf Arab, Indonesia Masuk

Sejumlah entitas menggunakan huruf Arab untuk penulisannya

Rep: Andrian Saputra/ Red: Nashih Nashrullah
Sejumlah entitas menggunakan huruf Arab untuk penulisannya. Ilustrasi Arab pegon
Foto:

Bahasa Jawi Indonesia

Bahasa Jawi adalah satu bahasa di Indonesia khususnya di Pulau Jawa yang memainkan peran penting dalam budaya dan sejarah Indonesia. Bahasa Jawi menjadi bahasa yang banyak dipelajari dan diteliti lara ulama dan peneliti.

Budaya dan sistem sosial yang kaya di tengah orang Jawa merefleksikan bahasa Jawa itu sendiri. Bahasa Jawi dalam penulisannya  menggunakan huruf Arab. Hingga kemudian pada abad kesembilan belas, penjajahan Belanda membuat penulisan bahasa Jawi dengan menggunakan huruf latin.    

Tulisan dalam bahasa Jawi tertua berasal dari abad keempat Masehi. Pada saat itu, bahasa Jawi ditulis dengan aksara Pallawa. Pada abad ke-10 penulisannya mengalami perubahan Sejak abad kelima belas, bahasa Jawi ditulis dengan huruf arab yang disebut pegon atau Arab Pegon.

Selama pendudukan Jepang pada 1942-1945 huruf Arab dilarang digunakan. Sejak Belanda memperkenalkan huruf latin pada abad kesembilan belas, huruf Arab pun perlahan-lahan terganti dengan huruf latin. Meski bahasa jawa dengan huruf arab masih digunakan hingga saat ini, tetapi itu digunakan secara ekslusif oleh para ulama dan orang-orang yang dapat menulis dan membaca sangat dihormati dikalangan orang Jawa.

Bahasa Hausa di Afrika

Bahasa Hausa merupakan bahasa asli yang sangat penting di Afrika Barat dan Tengah. Penuturnya sekitar 40 sampai 50 juta orang. Sebagian besar penuturnya adalah Muslim di Chad, Niger dan Nigeria. Bahasa Hausa ditulis dengan huruf Aran namun dengan modifikasi yang disebut ajam.

Sejak 1912 bahasa Hausa ditulis dengan huruf poco yang didasarkan pada huruf latin. Daerah asli orang-orang berbahasa Hausa berada di kedua sisi perbatasan Niger dan Nigeria. Separuh penduduk Niger menggunakan bahasa Hausa sebagai bahasa perrtama, sedang seperlima penduduk Nigeria menggunakan bahasa Hausa sebagai bahasa pertama.  

Studi tentang bahasa Hausa yanh diterbitkan Bergeri pada 1934 sebuah kamus berisi 40 ribu kata menunjukkan sebagian besar kata dipinjam dari bahasa Arab. Dengan beberapa bahasa lain seperti Kanuri, Sahara, Majak, Amazigh. Namun sejak era kolonial, bahasa Inggris dan Prancis menumbangkan pengaruh bahasa dan huruf Arab. 

 

Sumber: arabicpost  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement