Selasa 04 May 2021 09:35 WIB

Allah Memperkenalkan Usia Manusia dan Iblis

Pandai-pandailah kita memanfaatkan usia yang terbatas.

Allah Memperkenalkan Usia Manusia dan Iblis
Foto:

Meski jarang, tetapi umur sahabat ada yang sanpai ratusan tahun, seperti dialami Salman Al Farisi. Tetapi tentu juga ada yang belum sampai 60 tahun usianya sudah meninggal dunia. Untuk yang usia panjang ini, Rasulullah menyebutkan jika amalnya banyak akan menjadi manusia yang terbaik. Ini tergambar dalam Hadits sebagai berikut:

عَنْ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ أَبِى بَكْرَةَ عَنْ أَبِيهِ أَنَّ رَجُلاً قَالَ يَا رَسُولَ اللَّهِ أَىُّ النَّاسِ خَيْرٌ قَالَ  مَنْ طَالَ عُمُرُهُ وَحَسُنَ عَمَلُهُ  قَالَ فَأَىُّ النَّاسِ شَرٌّ قَالَ  مَنْ طَالَ عُمُرُهُ وَسَاءَ عَمَلُهُ

Dari Abdurrahman bin Abu Bakrah, dari bapaknya, bahwa seorang laki-laki berkata, “Wahai Rasûlullâh, siapakah manusia yang terbaik?” Beliau menjawab, “Orang yang panjang umurnya dan baik amalnya”. Dia bertanya lagi, “Lalu siapakah orang yang terburuk?” Beliau menjawab, “Orang yang berumur panjang dan buruk amalnya”. [HR. Ahmad; Tirmidzi; dan Al-Hâkim. Dishahihkan oleh Al-Albâni rahimahullah dalam Shahîh at-Targhîb wat Tarhîb, 3/313, no. 3363, Maktabul Ma’arif, cet. 1, th 1421 H / 2000 M]

Dengan umur yang panjang dan amal yang banyak ini, bisa sebagai modal untuk mendapatkan kesenangan yang tak terbatas di akhirat. Tentu ini lebih baik ketimbang kesenangan di dunia yang terbatas.

Lalu apa yang bisa kita ambil dari pelajaran di atas? Pandai-pandailah kita memanfaatkan usia yang terbatas, jangan asyik memburu kesenangan yang terbatas tetapi melupakan kesenangan yang tak terbatas. Kita boleh dan harus menikmati kesenangan yang terbatas itu, teyapi semuanya harus dilakukan lewat jalan yang lurus, melakukan amal shalih berdasarkan keimanan kita kepada Allah SwT dengan menjauhi laranganNya.

Bukankah kehidupan kita di dunia ini merupakan penentu kehidupan kita di akhirat kelak? Waallahu a’lam bisshawab

 

https://suaramuhammadiyah.id/2021/04/24/allah-memperkenalkan-42-usia-manusia-dan-iblis/

sumber : Suara Muhammadiyah
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement