Ahad 17 Jan 2021 18:09 WIB

Khasiat dan Rahasia 7 Surat yang Diawali Kata Tasbih

Terdapat 7 surat yang diawali dengan kata tasbih

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Nashih Nashrullah
Terdapat 7 surat Alquran yang diawali dengan kata tasbih . Ilustrasi Alquran
Foto:

Dari berbagai ayat Alquran ini, ditemukan perbedaan kecil pada pemakaian kata dari akar yang sama. Seperti pemakaian kata kerja (fi'l), kata benda (isim), kata sifat, dan sebagainya.

Namun secara umum, Allah SWT menyeru kepada semua makhluknya baik manusia maupun hewan serta yang berada di langit untuk bertasbih kepada-Nya. Dalam surat Al-Isra ayat 44 disebutkan: 

تُسَبِّحُ لَهُ السَّمَاوَاتُ السَّبْعُ وَالْأَرْضُ وَمَنْ فِيهِنَّ ۚ وَإِنْ مِنْ شَيْءٍ إِلَّا يُسَبِّحُ بِحَمْدِهِ وَلَٰكِنْ لَا تَفْقَهُونَ تَسْبِيحَهُمْ ۗ إِنَّهُ كَانَ حَلِيمًا غَفُورًا

"Langit yang tujuh, bumi dan semua yang ada di dalamnya bertasbih kepada Allah. Dan tak ada suatupun melainkan bertasbih dengan memuji-Nya, tetapi kamu sekalian tidak mengerti tasbih mereka. Sesungguhnya Dia adalah Mahapenyantun lagi Mahapengampun."

Rasulullah SAW diriwayatkan kerap membaca surat Al-Musabbihat tersebut sebelum tidur. Dalam HR Ahmad disebutkan: 

عَنْ الْعِرْبَاضِ بْنِ سَارِيَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ لَا يَنَامُ حَتَّى يَقْرَأَ الْمُسَبِّحَاتِ وَيَقُولُ فِيهَا آيَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ آيَةٍ [هُوَ الأَوَّلُ وَالآخِرُ وَالظَّاهِرُ وَالْبَاطِنُ وَهُوَ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيمٌ [الحديد:3  

"Diriwayatkan oleh Irbadh bin Sariah RA, bahwa pada saat menjelang tidurnya Rasullah membaca Al-Musabbihat (surat-surat yang diawali dengan tasbih) dan bersabda, 'Di dalamnya terdapat ayat yang lebih utama daripada seribu ayat,  yaitu firman-Nya, Huwal awwalu wal akhiru.''

Kalimat Huwal-awwalu wal-akhiru terdapat dalam QS Al-Hadid ayat 3. Ayat tersebut menyebutkan, "Dialah Yang Awal dan Yang Akhir Yang Zahir dan Yang Batin; dan Dia Mahamengetahui segala sesuatu". 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement