Senin 27 May 2024 22:54 WIB

Kesurupan Lagi, Linda Teman Vina Cirebon Diperiksa Polisi Malam Ini

Sosok Linda menjadi viral seiring tayangnya film Vina.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Muhammad Hafil
Rumah Pegi, salah satu buron yang tertangkap dalam kasus pembunuhan Vina, di Desa Kepompongan, Kecamatan Talun, Cirebon, Rabu (22/5/2024).
Foto: Dok Republika
Rumah Pegi, salah satu buron yang tertangkap dalam kasus pembunuhan Vina, di Desa Kepompongan, Kecamatan Talun, Cirebon, Rabu (22/5/2024).

REPUBLIKA.CO.ID,CIREBON – Linda, yang disebut sebagai teman dari Vina, korban perkosaan dan pembunuhan di Cirebon pada 2016 silam, menjalani pemeriksaan polisi, Senin (27/5/2024) malam. Selama ini, kehadiran Linda banyak dipertanyakan oleh warganet dan diyakini bisa menjadi saksi kunci kasus tersebut.

Sosok Linda menjadi viral seiring tayangnya film Vina : Sebelum 7 Hari. Dia disebut kerasukan arwah Vina hingga akhirnya membuka kasus perkosaan dan pembunuhan yang menimpa Vina dan Eky.

Baca Juga

Pemeriksaan terhadap Linda itu dilakukan di Mapolres Cirebon Kota. Berdasarkan pantauan, Linda datang ke Mapolres Cirebon Kota sekitar pukul 19.00 WIB. Dia datang dengan didampingi oleh keluarganya dan Tim Hotman 911.

Linda terlihat mengenakan baju warna krem dan kerudung hitam. Sebagian wajahnya tertutup masker putih.

Kedatangan Linda sempat disambut beragam pertanyaan dari wartawan. Namun, dia tak menanggapinya dan terus berjalan sambil menggandeng salah seorang keluarganya.

Pemeriksaan terhadap Linda dilakukan secara tertutup. Setelah Linda dan rombongannya masuk ke halaman Mapolres Cirebon Kota, gerbang pintu masuk polres pun langsung ditutup kembali oleh petugas.

Sejumlah polisi pun terus berjaga-jaga di depan gerbang masuk Mapolres Cirebon Kota. Hingga kini, belum ada keterangan apapun yang disampaikan polisi maupun tim kuasa hukum Linda terkait pemeriksaan tersebut.

Sebelum menjalani pemeriksaan tersebut, ramai beredar video Linda yang kembali mengalami kesurupan. Postingan tersebut diunggah pertama kali di akun Instagram @hotmanparisofficial. 

 

 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement