Kamis 08 Feb 2024 00:05 WIB

Empat Cara Mengetahui Kekurangan Diri Sendiri Menurut Al-Ghazali

Banyak orang yang kesulitan mengetahui kekurangan diri sendiri.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi Padang Pasir
Foto:

Di hadapan guru tersebut, seseorang disarankan menumpahkan segala keluh-kesah dan menyerahkan kendali atas gurunya. Orang harus mematuhi perintah gurunya dengan tujuan mujahadah. Dengan begitu guru tersebut akan menunjukkan kekurangan apa dalam diri seseorang dan cara pengobatannya.

Kedua, mencari teman yang baik, piawai, tulus dan menjaga aturan agama. Tujuannya agar teman tersebut selalu menjadi pengawas. Sehingga setiap kali teman tersebut melihat ada tindakan yang tidak sesuai dengan perintah agama akan mendapatkan peringatan.

Langkah tersebut pernah dilakukan oleh sahabat Umar r.a. Dia pernah berkata, "Rahmat Allah semoga tercurah atas siapa yang menunjukkan kepadaku segala cacat dariku."

Cara yang ketiga adalah mengambil hikmah dari ucapan para pembenci. Sebab seperti kata penyair mata yang membenci menonjolkan segala keburukan. Dari pembenci tersebut terkadang akan keluar kekurangan-kekurangan dari orang yang dibenci.

Keempat, yaitu bergaul dengan masyarakat luas. Sebab seorang mukmin merupakan cermin bagi mukmin lainnya. Keempat cara itu yang disarankan bagi mukmin untuk menyadari kekurangan masing-masing.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement