Selasa 16 Jan 2024 14:37 WIB

Keistimewaan Bulan Rajab yang Harus Kita Ketahui

Rajab merupakan bulan persiapan menuju Ramadhan.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi memperbanyak ibadah sejak Bulan Rajab.
Foto:

3. Disebut Rajab Mudhar

Dalam riwayat Abu Bakrah RA, Nabi Muhammad SAW bersabda:

إِنَّ الزَّمَانَ قَدْ اسْتَدَارَ كَهَيْئَتِهِ يَوْمَ خَلَقَ اللَّهُ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضَ السَّنَةُ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا مِنْهَا أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ثَلَاثٌ مُتَوَالِيَاتٌ ذُو الْقَعْدَةِ وَذُو الْحِجَّةِ وَالْمُحَرَّمُ وَرَجَبُ مُضَرَ الَّذِي بَيْنَ جُمَادَى وَشَعْبَانَ

"Sesungguhnya waktu telah berputar sebagaimana mestinya, hal itu ditetapkan pada hari Allah menciptakan langit dan bumi. Dalam setahun ada dua belas bulan, di antaranya ada empat bulan yang mulia. Tiga darinya berturut-turut, yaitu Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab yang biasa diagungkan Bani Mudlar yaitu antara Jumadil Tsani dan Syaban." (HR. Bukhari)

 

Disebut Rajab Mudar karena dalam beberapa hadits disebut "Rajab Mudar, yaitu antara Jumada dan Syaban." Mudar adalah nama Suku yang sangat memuja dan menjaga kesucian bulan Rajab. Karena itulah, penyebutan bulan Rajab dalam beberapa hadits disandingkan dengan Mudar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement