Sabtu 06 Jan 2024 22:37 WIB

Ini Manfaat Mengenalkan Jilbab pada Anak Sejak Dini

Orang tua diimbau membiasakan anak-anak perempuan menutup aurat.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Anak mengaji di Masjid Nur Syahada di kampung Sade, Desa Rembitan, Lombok Tengah, NTB, Senin (21/3/2022).
Foto:

Manfaat Menggunakan Jilbab Sedini Mungkin Bagi Anak

Pertama, sebagai bentuk ketaatan kepada Allah dan Rasul-Nya, karena Allah dan Rasulullah memerintahkan kita untuk berhijab maka patuhi. “…Barang siapa yang menaati Allah dan Rasul-Nya, maka sesungguhnya dia mendapatkan kemenangan yang besar.” (QS Al ahzab ayat 71)

Dua, pamer aurat atau memamerkan keindahan bentuk tubuh kita merupakan maksiat yang bisa mendatangkan murka Allah dan Rasul-Nya. “..Siapa yang mendurhakai Allah dan Rasul-Nya maka sungguh dia telah tersesat dengan kesesatan yang nyata.” (QS Al Ahzab ayat 36)

Tiga, membiasakan anak-anak dengan fitrah mereka sebagai wanita muslimah.

Empat, mencegah penyakit kanker.

Lima, menjaga kulit anak-anak dari bahaya sinar UV.

Enam, menjaga kesehatan rambut anak-anak

Tujuh, mendidik anak sedini mungkin menjadi pribadi yang anggun.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement