Ahad 10 Sep 2023 18:33 WIB

Aksi Kepahlawanan Salamah Bin Akwa, Seorang Diri Melawan Perampok

Salamah bin Akwa dapat mengejar seekor kuda dan kuda tidak dapat mengejarnya.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Ani Nursalikah
Sahabat Nabi (Ilustrasi)
Foto:

Dari balik pepohonan itu ia memanah kuda-kuda mereka sehingga kuda-kuda itu terluka. Akhirnya para perampok berpikir, jika kudanya jatuh, maka akan tertangkap.

Selanjutnya Salamah bin Akwa bercerita, "Aku terus mengejar para perampok dan mereka terus berlari serta meninggalkan unta-unta yang telah mereka rampok. Bahkan, untuk meringankan beban, mereka membuang 30 buah lembing dan 30 helai kain."

"Saat itu, Uyainah bin Hishn bersama kelompoknya, datang membantu para perampok itu sehingga kekuatan mereka bertambah. Akhirnya mereka pun mengetahui bahwa aku hanya sendirian. Maka mereka membentuk sebuah kelompok untuk mengejarku."

Salamah bin Akwa segera menaiki sebuah bukit. Para perampok mengejar Salamah bin Akwa ke bukit. Ketika mereka hampir mendekati Salamah bin Akwa, Salamah bin Akwa berteriak, "Tunggulah sebentar, dengarlah kata-kataku. Tahukah kamu siapa aku?"

Para perampok bertanya, "Siapa kamu?" Salamah bin Akwa mengatakan, "Aku adalah lbnu Akwa, demi Dzat yang telah memuliakan baginda Nabi Muhammad SAW, siapa pun dari kalian yang ingin menangkapku, tidak akan dapat menangkapku, tetapi jika aku ingin menangkap salah seorang dari kalian, maka ia tidak akan lolos dariku."

Karena Salamah bin Akwa terkenal jago lari, sehingga kuda Arab yang tercepat pun tidak dapat menandinginya, maka perkataannya itu bukan hanya sebuah gertakan.

Salamah bin Akwa melanjutkan ceritanya, "Demikianlah aku terus-menerus berbicara kepada mereka (para perampok) untuk menunggu bala bantuan. Aku berharap semoga kaum Muslimin segera datang membawa bala bantuan, karena teriakanku tadi."

"Tidak lama kemudian kulihat di balik pepohonan ada pasukan berkuda datang, yang terdepan adalah Sayyidina Akhram Asadi Radhiyallahu 'anhu. Akhram Asadi datang dan langsung menyerang Abdurrahman Fazari."

Abdurrahman Fazari membalas serangan...

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement