Senin 08 Aug 2022 14:13 WIB

10 Panduan Perjalanan (Safar) dari Nabi Muhammad

Sebelum bepergian, dianjurkan meninggalkan pesan kepada keluarga.

10 Panduan Perjalanan (Safar) dari Nabi Muhammad
Foto:

Dalam Hadits lainnya, Rasulullah Saw. bersabda:

يُسَلِّمُ الرَّاكِبُ عَلَى الْمَاشِى ، وَالْمَاشِى عَلَى الْقَاعِدِ ، وَالْقَلِيلُ عَلَى الْكَثِيرِ ( رواه البخاري و مسلم)

“Orang yang berkendaraan memberi salam pada orang yang berjalan. Yang berjalan memberi salam pada orang yang duduk. Rombongan yang sedikit memberi salam (terlebih dahulu) kepada rombongan yang banyak” (HR. Bukhari dan Muslim).

يُسَلِّمُ الصَّغِيرُ عَلَى الْكَبِيرِ ، وَالْمَارُّ عَلَى الْقَاعِدِ ، وَالْقَلِيلُ عَلَى الْكَثِيرِ ( رواه البخاري)

“ Yang muda memberi salam pada yang tua. Yang berjalan memberi salam kepada orang yang duduk. Yang sedikit memberi salam pada yang lebih banyak. ” (HR. Al-Bukhari)

الْمَاشِيَانِ إِذَا اجْتَمَعَا فَأَيُّهُمَا بَدَأَ بِالسَّلاَمِ فَهُوَ أَفْضَلُ ( رواه البخاري)

“Dua orang yang sedang berjalan, siapa yang memulai salam, ia lebih baik.” baginya” (HR. Al-Bukhari).

Dalam membalas salam, dianjurkan membalas sama panjangnya dengan salam yang diberikan orang lain, sebagaimana firman Allah SWT:

وَإِذَا حُيِّيتُمْ بِتَحِيَّةٍ فَحَيُّوا بِأَحْسَنَ مِنْهَا أَوْ رُدُّوهَا (النساء: 86)

“Jika kamu diberi penghormatan dengan sesuatu penghormatan, maka balaslah penghormatan itu dengan yang lebih baik dari padanya, atau balaslah penghormatan itu (dengan yang serupa)” (QS. An-Nisa’: 86)

 

sumber : Suara Muhammadiyah
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement