REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seseorang mengeluhkan soal kehidupannya dan menyampaikan pertanyaan di situs Islamweb. Penanya menceritakan permasalahan rezeki yang dirasanya sempit.
Sejak lulus kuliah kemudian melamar pekerjaan, dia selalu ditolak. Seolah-olah pintu mata pencaharian tertutup untuknya.
Orang tersebut juga merasa terganggu dengan dosa-dosa masa lalu yang ia sesali. Apalagi ditambah istri yang membuatnya merasa hidup ini pahit.
Dia pun berusaha berdoa kepada Allah SWT dan memohon ampunan selama bertahun-tahun. Bahkan ia setiap hari beristighfar sampai ratusan bahkan ribuan kali.
Namun, kondisi kehidupannya tidak kunjung membaik. Padahal segala pemasukan yang haram sudah ia hindari dan tidak lagi menyakiti siapapun.
Dikutip dari konsultasi agama pada Islamweb, rezeki bisa dipersempit karena tersimpan hikmah yang hanya diketahui Allah SWT. Sempitnya rezeki seseorang bukan tanda kebencian Allah SWT, melainkan karena keadaan tersebut tidak bisa dinalar dengan akal manusia. Ingatlah bahwa Allah SWT mengatur segala sesuatu dan Dia membentangkan rezeki bagi siapa yang Dia kehendaki.