Jumat 04 Mar 2022 16:39 WIB

Misteri Waktu Hari Kiamat dan 3 Golongan yang Berbeda

Kiamat adalah hari ketika makhluk dibangkitkan untuk mendapat hisab

Rep: Andrian Saputra/ Red: Nashih Nashrullah
Hari Kiamat (Ilustrasi). Kiamat adalah hari ketika makhluk dibangkitkan untuk mendapat hisab
Hari Kiamat (Ilustrasi). Kiamat adalah hari ketika makhluk dibangkitkan untuk mendapat hisab

REPUBLIKA.CO.ID, — Segala sesuatu yang Allah ﷻ ciptakan pastilah memiliki hikmah. Hanya manusia yang mau merenungkan ayat-ayat Allah ﷻ yang akan menangkap hikmah tersebut.

Allah ﷻ berfirman dalam surat Ad Dukhan tentang kebenaran Allah ﷻ menciptakan semesta alam sebagi berikut:  

Baca Juga

وَمَا خَلَقْنَا السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ وَمَا بَيْنَهُمَا لَاعِبِينَ “Dan Kami tidak menciptakan langit dan bumi dan apa yang ada antara keduanya dengan bermain-main.” (QS Ad Dukhan ayat 38). 

Pendakwah yang juga pimpinan Askar Kauny, Ustadz Bobby Herwibowo menjelaskan bahwa dalam ayat tersebut Allah ﷻ menegaskan bahwa segala yang Allah ﷻ ciptakan bukan bermain-main, melainkan terdapat hikmah di balik segala ciptaanNya. Allah ﷻ berfirman:  

مَا خَلَقْنَاهُمَا إِلَّا بِالْحَقِّ وَلَٰكِنَّ أَكْثَرَهُمْ لَا يَعْلَمُونَ “Kami tidak menciptakan keduanya melainkan dengan haq, tetapi kebanyakan mereka tidak mengetahui.” (QS Ad Dukhan ayat 39). 

Menurut Ustadz Bobby, Allah SWT menciptakan langit dan bumi dengan haq. Allah ﷻ mengatur sistem peredaran siang dan malam sehingga manusia dan makhluk lainnya dapat memetik pelajaran.  

"Malam yang kita lalui untuk beristirahat bayangkan nikmat dan indahnya. Kalau Allah ﷻ main-main, dibuat malam terus. Bawaannya malam, dingin, tidak ada aktivitas. Sebaliknya kalau terus-terusan siang, kapan kita bisa istirahat atau tidur. Namun kebanyakan manusia tidak mengetahui," kata ustaz Bobby dalam Tadabbur Alquran Pekanan yang dilakukan secara virtual pada Jumat (4/3/2022). 

Ustadz Bobby mengatakan kematian juga merupakan salah satu peristiwa yang haq. Kedatangannya pasti terhadap setiap makhluk. 

Baca juga: 3 Tanda yang Membuat Mualaf Eva Yakin Bersyahadat

Meski begitu banyak manusia lalai bahkan mengingkari tentang peristiwa kematian dan segala apa yang terjadi setelah kematian itu terjadi.     

Selain dari kematian, ada juga kiamat yang juga pasti terjadinya. Meski begitu tak satupun yang mengetahui kapan terjadinya kecuali Allah SWT. 

إِنَّ يَوْمَ الْفَصْلِ مِيقَاتُهُمْ أَجْمَعِينَ “Sesungguhnya hari keputusan (hari kiamat) itu adalah waktu yang dijanjikan bagi mereka semuanya.” (QS Ad Dukhan ayat 40). 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement