Selasa 15 Feb 2022 11:34 WIB

Pesona Masjid Raya Jumat Shamakhi Azerbaijan

Dalam bahasa lokal, tempat ibadah itu disebut sebagai Samaxi Cume Mescidi.

Masjid Jumat Samakhi, Azerbaijan
Foto:

Pada awal 1990-an, Uni Soviet bubar.Azerbaijan kemudian merdeka menjadi negara yang berdaulat. Rakyat setempat mencoba untuk kembali ke akar budaya mereka. Begitu pula dengan religiusitasnya.

Upaya renovasi yang terkini atas Masjid Raya Shamakhi dilakukan oleh presiden keempat Republik Azerbaijan Ilham Aliyev. Pengerjaan itu dimulai pada 2009 dan selesai pada 2013. Kini Masjid Shamakhi merupakan contoh perpaduan kemegahan arsitektur Islam modern dan tradisional di Azerbaijan.Bahkan, kompleks tersebut menampilkan perpaduan corak arsitektur yang terbaik.

Proyek pemugaran Masjid Raya Shamakhi dilakukan secara besar-besaran di bawah arsitek Elvin Najafov.Bekerja sama dengan sebuah perusahaan marmer terbaik di Italia, Margraf, Najafov menjadikan Masjid Skhamakhi contoh bangunan luar biasa dari masjid marmer berarsitektur terbaik di Kaukasus. Ia memperkuat masjid dengan fondasi beton sedalam 15 meter untuk menstabilkan bangunan. 

Najafov menambahkan dua menara setinggi 36 meter dan empat kubah pada bangunan Masjid Shamakhi yang baru. Ia juga memberi gaya dekorasi tradisional Islam dengan desain geometris dan ornamen flora di beberapa bagian dindingnya.

Najafov menyempur nakan penyelesaian kubah tengah ma sjid dengan bentuk simetris kerucutnya. Kubah besar berada di bagian tengah dan tiga kubah kecil lainnya berada di kanan kiri dan depan.

Arsitektur kubah yang ia tambahkan ini terkesan elegan dan lebih dinamis. Di bagian kubah besar merupakan ruang shalat utama masjid ini, dengan mihrab dan mimbar. Sedangkan, dua kubah kecil di kanan dan kiri merupakan bagian ruang shalat lain yang masing-masing terhubung secara terbuka.

Ketiga area ruang shalat ini merupakan satu dari beberapa desain yang ia pertahankan dari rancangan Jozef Plosko, arsitek pembangunan ulang keempat setelah masjid hancur akibat gempa pada 1860.

 

 

sumber : Islam Digest
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement