Ahad 12 Dec 2021 09:27 WIB

Penjelasan Soal Malaikat Enggan Masuk Rumah yang Memajang Gambar Makhluk

Hadits menyebut rumah dengan lukisan makhluk bernyawa dapat mencegah malaikat masuk.

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Ani Nursalikah
Penjelasan Soal Malaikat Enggan Masuk Rumah yang Memajang Gambar Makhluk
Foto:

Dalam semangat ini, Nabi Muhammad SAW awalnya melarang mengunjungi kuburan/makam. Namun, ia kemudian memperbolehkannya setelah keyakinan dalam tauhid menjadi berakar dan orang-orang kala itu menjauh dari kemusyrikan.

Oleh karena itu, Sheikh Ahmad Kutty mengatakan gambar atau patung tanpa kaitan politeistik seperti itu tidak dapat dianggap sepenuhnya dilarang. Bahkan, kata dia, sebagian ulama berpandangan tidak ada salahnya melukis meskipun ada gambarnya selama tidak menimbulkan rasa hormat terhadapnya, yang mengarah ke syirik atau politeisme.

"Kalau tidak, bagaimana Allah mengizinkan Nabi Sulaiman mempekerjakan pekerja untuk membuat patung?" kata Sheikh Ahmad Kutti dalam artikel di laman About Islam.

Selanjutnya, ia mengatakan menggantung foto keluarga atau foto salah seorang teman tidak dapat memiliki keterkaitan seperti itu. Dengan demikian, ia berpendapat tidak ada yang haram dari memajang foto keluarga di dinding rumah kita sendiri. Akan tetapi, ia menyebutkan tidak boleh menggantung foto tersebut di arah kiblat saat melakukan sholat.

Namun, jika kita masih memiliki keraguan tentang hal itu, ia menyarankan agar kita lebih baik menyingkirkan gambar-gambar makhluk bernyawa, termasuk foto manusia dari kamar tidur atau rumah kita. Terlepas dari itu, Sheikh Kutty mengajak dan mengingatkan agar senantiasa melakukan dzikir rutin dan membaca Alquran agar para malaikat pembawa rahmat masuk ke dalam rumah kita.

 

"Ajak para bidadari (malaikat) dengan rutin berdzikir dan membaca Alquran, karena malaikat akan turun kepada kita saat kita berdzikir dan membaca Alquran," tambahnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement