Selasa 02 Nov 2021 16:51 WIB

Mengapa Menjalankan Amanah Penting?

Kejujuran seorang Muslim sebetulnya akan menjadi alasan kebahagiaan untuk dirinya.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Ani Nursalikah
Mengapa Menjalankan Amanah Penting?
Foto: Republika/Thoudy Badai
Mengapa Menjalankan Amanah Penting?

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Amanah adalah nilai luhur yang harus dimiliki. Ada banyak penjelasan dalam Islam tentang mengapa sifat amanah ini penting.

Allah SWT berfirman, "Dan (sungguh beruntung) orang yang memelihara amanat-amanat dan janjinya, serta orang yang memelihara sholatnya. Mereka itulah orang yang akan mewarisi, (yakni) yang akan mewarisi (surga) Firdaus. Mereka kekal di dalamnya." (QS Al-Mukminun ayat 8-11)

Baca Juga

Dalam sebuah riwayat dari Ubadah bin Shamit, Rasulullah SAW bersabda, "Jaminlah enam hal untukku dari diri kalian, saya akan menjamin surga untuk kalian; jujurlah jika berbicara, tepatilah jika kalian berjanji, tunaikanlah amanat jika kalian diberikan amanat, jagalah kemaluan kalian, tundukkan pandangan kalian dan tahanlah tangan kalian." (HR Ahmad)

Dalam riwayat lain dari Rahman bin Abi Qarad, Rasulullah SAW juga menyampaikan, siapa yang ingin mencintai Allah dan Rasul-Nya atau ingin dicintai oleh Allah SWT dan Rasul-Nya, maka harus berkata jujur dan menjalankan amanah bila diberi amanah serta berbuat baik kepada sesama.

Dari berbagai dalil tersebut, menunjukkan kejujuran seorang Muslim sebetulnya akan menjadi alasan kebahagiaan untuk dirinya. Sedangkan jika ia menjalankan amanah yang diberikan kepada dirinya, maka akan mendapat keamanan di Hari Kiamat kelak.

Di antara alasan mengapa amanah sangat penting, yakni memenuhi amanah yang diemban mendekatkan seorang hamba kepada Allah SWT akan membuat masyarakat sosial menjadi berkembang, serta merupakan tanda akhlak yang baik.

Karena itu pula, amanah adalah akhlak mulia yang harus dijunjung tinggi. Dan orang yang amanah berdampak baik bagi lingkungan masyarakat. Amanah juga merupakan akhlak mulia yang Islami.

Selain itu, amanah memiliki beberapa macam. Antara lain ialah ketika seseorang menitipkan barang kepada kita, maka kita pun harus menjaganya sampai barang itu kembali kepada pemiliknya.

Kedua, menjaga rahasia. Perbuatan menjaga rahasia adalah salah satu amanah terpenting yang harus dijaga seseorang. Ketiga, menjalankan perintah Allah SWT seperti sholat, puasa, zakat, dan amal ibadah lain juga berarti menjalankan amanah.

Keempat, menjaga tubuh sendiri. Kelima, adalah bekerja dengan maksimal karena bekerja juga merupakan amanah harus dijaga.

Sumber: https://www.elbalad.news/5025741

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement