Ahad 21 Feb 2021 08:22 WIB

Jangkauan Tembus Batas Gaib Rasulullah di Alam Jin dan Setan

Rasulullah SAW menembus batas alam jin dan setan

Rep: Imas Damayanti/ Red: Nashih Nashrullah
Rasulullah SAW menembus batas alam jin dan setan. Ilustrasi Nabi Muhammad SAW
Foto: MGROL100
Rasulullah SAW menembus batas alam jin dan setan. Ilustrasi Nabi Muhammad SAW

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Keberadaan makhluk gaib menjadi salah satu hal yang harus diyakini oleh umat Islam. Di antara ragam makhluk gaib, jin termasuk salah satu makhluk yang ada di dalam kategori ini.

Dilansir di Islamweb, Sabtu (20/2), Nabi Muhammad SAW menceritakan tentang kondisi mereka dan menyebutkan beberapa kabar tentang kehidupan jin dan setan. 

Baca Juga

Termasuk mengenai godaan setan kepada anak-anak Adam dalam doa, dan kebencian makhluk jin dan setan mereka untuk mendengar doa-doa yang tengah dipanjatkan manusia, ataupun disaat sholat tengah didirikan. Hal ini sebagaimana dirangkum dalam hadits: 

فقد روى أبو هريرة رضي الله عنه أن رسول الله - صلى الله عليه وسلم - قال : إذا نودي للصلاة ، أدبر الشيطان وله ضراط ، حتى لا يسمع التأذين ، فإذا قُضي النداء أقبل ، حتى إذا ثوّب بالصلاة – أي : أقيمت الصلاة - أدبر ، حتى إذا قضي التثويب أقبل ، حتى يخطر بين المرء ونفسه ، يقول : اذكر كذا ، اذكر كذا لما لم يكن يذكر ، حتى يظلّ الرجل لا يدري كم صلى 

“Faqad ruwiya Abu Hurairah RA anna Rasulallah SAW qala: idza nuwdiya lisshalaati adbara as-syaithaanu wa lahu dhuraathun hatta laa yasma’a at-ta’dzina fa-idza qadha an-nidaa-a aqbala hatta idza tsuwwiba bisshalaati adbara hatta idza qadha at-tatswiba aqbala hatta yakhtira bainal-mar-I wa nafsihi yaqulu adzkur kadza-dzkur kadza lima lam yakun yadzkuru hatta yazhalla ar-rajulu laa yadri kam shalla.” 

Yang artinya: “Jika panggilan sholat dikumandangkan, maka setan akan lari sambil mengeluarkan kentut hingga ia tidak mendengar suara adzan. Apabila panggilan adzan telah selesai, maka setan akan kembali. Dan bila iqamat dikumandangkanm setan kembali berlari dan jika iqamat telah selesai dikumandangkan, dia kembali lagi lalu menyelinap masuk kepada hati seseorang seraya berkata: ingatlah ini dan itu’. Dan terus saja dia melakukan godaan ini hingga seseorang tidak menyadari berapa rakaat yang sudah dia laksanakan dalam sholatnya.”

Dan dikabarkan juga bahwa kehadiran jin... 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement