Rabu 13 Jan 2021 20:30 WIB

MU Berniat Aktifkan Klausul Pembelian Baik Fosu-Mensah

Fosu-Mensah akan hengkang ke Bundesliga Jerman

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Muhammad Akbar
Timothy Fosu-Mensah
Foto: www.express.co.uk
Timothy Fosu-Mensah

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) dikabarkan ingin mengaktifkan klausul pembelian balik Timothy Fosu-Mensah sebelum dilepas ke Bayer Leverkusen.

Dengan kontrak kerja yang tersisa hingga Juni tahun ini, Fosu-Mensah akan hengkang ke Bundesliga Jerman dengan mahar 1,5 juta Poundsterling.

Namun dalam laporan Sky Deutchsland yang dikutip Tribal Football, Rabu (13/1), MU ingin mengaktifkan klausul pembelian balik jika sewaktu-waktu ingin memulangkan sang pemain ke Old Trafford.

Hari ini pemain berusia 23 tahun tersebut dijadwalkan menjalani tes medis bersama Leverkusen di Jerman. Alhasil, proses transfer Fosu-Mensah dianggap sudah selangkah lagi.

MU menepis ketertarikan Borussia Dortmund dan Ajax Amsterdam untuk mendapatkan tanda tangan pemain berpaspor Belanda tersebut.

Keputusan MU melepas Fosu-Mensah merupakan salah satu bukti bahwa dirinya sudah tidak dibutuhkan lagi oleh skuat utama Setan Merah. Musim ini saja, ia hanya tampil sebanyak tiga kali di semua musim sebagai pemain pengganti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement